Mengetahui berat badan sapi adalah hal penting dalam suatu peternakan. Dari pengukuran berat badan sapi, kita bisa mengetahui perkembangan dan prestasi sapi. Kita bisa tahu ADG (Average Daily Gain), FCR (Feed Convertion Ratio) dan Nilai Jual Sapi.
Adapun cara mengukur berat badan sapi bisa menggunakan timbangan. Bagi sebagian peternak, timbangan sapi sangatlah mahal harganya. Tetapi ada cara lain yang lebih murah dalam mengukur berat badan sapi, yaitu dengan menggunakan pita ukur. Cara mengukurnya adalah :
Bagian belakang kaki depan diukur dengan cara melingkar.Angka yang tertera pada pita ukur dicocokkan dengan tabel untuk menetapkan berat badan sapi.
Contoh :
Hasil pengukuran lingkaran dada menunjukkan 130 cm, maka berat badan antara 165 sampai 184 kg.
Pengukuran data vital Tubuh
Ternak diposisikan berdiri tegak lurus pada suatu bidang datar dengan keempat kaki membentuk empat persegi panjang.
Lingkar Dada. Diukur dengan meningkatkan pita ukur pada sternum 3 sampai 4 yang letaknya dekat dibelakang kaki depan.
Lebar Dada. Diukur dengan mistar ukur antara tulang iga kanan dan kiri, tepat pada tulang sternum 3-4.
Dalam dada. Diukur dengan mistar ukur dari titik tertinggi gumba sampai titik terendah dada.
Tinggi pinggul. Diukur dengan mistar ukur secara vertical dari bidang datar sampai titik tertinggi pinggul.
Panajang Badan relative. Diukur dengan mistar ukur dari sendi bahu sampai proyeksi tube os ischii ( membentuk garis horizontal).
Panjang Badan absolute. Diukur dengan mistar ukur dari sendi bahu (scapula humeralis) sampai tube os ischii (membentuk garis diagonal).
RUMUS PENAFSIRAN BEART BADAN
Rumus Sceifer : Keterangan : 1 Pound = 0,453 kg
1 inchi = 2,54 cm
W = L X G 2
300
W = Berat Badan (pound)
G = Lingkar Dada (Inchi)
L = Panjang Badan (Inchi)
Rumus Lambourne :
W = L X G 2
10840 ( Untuk ternak Sapi )
W = L X G 2
9480 (untuk kambing & domba)
W = Berat Badan ( kg )
G = Lingkar Dada ( cm )
L = Panjang Badan ( cm )
Sekarang terdapat pita ukur yang khusus untuk mengukur berat badan sapi. Dengan mengukur di lingkar dada sapi, kita sudah bisa melihat hasilnya langsung. Jadi sangat praktis dan mudah sekali. Anda bisa membelinya di Tokopedia / Bratajaya PS
Comments
Post a Comment